Showing posts with label Urab Kangkung. Show all posts
Showing posts with label Urab Kangkung. Show all posts

URAB MASAKAN KHAS JAWA BARAT

Urab Masakan Khas Jawa Barat


Kali ini kita akan resep bagaimana cara membuat Urab yang mana makanan dan masakan ini adalah masakan khas daerah Jawa Barat. Cara membuatnya pun simpel engga pake ribet dengan bahan-bahan yang mudah dicari dan pembuatannya pun sangat gampang.
Baiklah, kita langsung saja ke acara masak-masaknya. Pertama-tama siapkan dulu bahan-bahan nya.

1. 100 gram wortel ( tidak pake juga tidak masalah, sesuai selera ).
2. 100 gram kacang panjang / boleh juga daun singkong.
3. 150 gram kol, di iris-iris.
4. 1 ikat bayam di potong-potong.
5. 100 gram tauge / toge.

Bahan untuk Bumbunya :
1. 1/2 butir kelapa setengah tua, lalu di parut.
2. 5 siung bawang merah.
3. 5 siung bawang putih.
4. 8 buah cabe merah atau cabe rawit.
5. 3 cm kencur ( terserah sesuai selera ).
6. 3 lembar daun salam.
7. 1 sdt garam
8. 1 sdm gula putih.

Cara membuatnya :
1. Kukus semua bahan hingga matang, angkat lalu tiriskan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe, dan kencur, kemudian tumis bersamaan dengan daun salam hingga harum.
3. Masukan kelapa parut, garam dan gula putih, aduk-aduk hingga kelapa agak kering, masukan sayuaran yang tersebut di atas yang sudah dikukus, dan aduk dengan bumbu sampai tercampur rata.
4. Tuangkan kedalam piring lebar, dan Urab pun siap untuk di sajikan dan disantap santai bersama keluarga anda.

Mungkin itulah resep dan cara membuat Urab Masakan Khas Jawa Barat ini. Cukup mudah dan simpel kan?? Silahkan anda coba dirumah masing-masing dan cocok disantap dalam keadaan hangat.
Read more